WahanaNews.co | Gempa dengan kekuatan magnitudo 5,8 mengguncang Melbourne, Australia, Rabu (22/9/2021) dan menyebabkan kerusakan pada beberapa bagunan.
Menurut Geoscience Australia, gempa melanda timur laut kota terpadat kedua di Australia itu. Pusat gempa tepatnya di dekat kota Mansfield, pada kedalaman 10 kilometer.
Baca Juga:
Gempa Sesar Anjak Langsa Magnitudo 4.4, Guncangan Kuat di Wilayah Perbatasan Aceh-Medan
Media setempat menunjukkan gambar kerusakan bangunan di kota tersebut. Meskipun demikian, Wali Kota Mansfield, Mark Holcombe, mengatakan dia tidak mendapatkan adanya laporan kerusakan berat di tempat kejadian.
Seperti dikutip dari The Associated Press, Perdana Menteri Scott Morrison mengatakan tidak ada warga yang mengalami cedera serius.
Gempa itu adalah yang terbesar yang mengguncang Australia, sejak gempa bermagnitudo 6,6 melanda kota Broome pada 2019. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.