"Jendela udara baru saja terbuka dan kami akan mencoba menyelam besok," lanjutnya.
Tidak diketahui siapa lagi yang ada di dalamnya. Surat kabar The Guardian mengatakan ada lima orang di kapal itu. Sementaran OceanGate tidak segera dapat dihubungi.
Baca Juga:
Alasan Lokasi Tenggelamnya Kapal Titanic Menyeramkan
Penjaga Pantai Kanada mengatakan ikut serta dalam upaya pencarian dengan pesawat sayap tetap dan sebuah kapal yang dikirim ke area pencarian.
Mengutip detikcom, Titanic diketahui menabrak gunung es dan tenggelam pada tahun 1912 selama pelayaran perdananya dari Inggris ke New York dengan 2.224 penumpang dan awak kapal. Lebih dari 1.500 orang tewas dalam tragedi itu.
Bangkai kapal berada dalam dua bagian utama 400 mil lepas pantai Newfoundland, Kanada, di bawah 12.500 kaki (3.800 meter) air.
Baca Juga:
Korban Kapal Titan Shahzada Pernah Lolos dari Insiden Pesawat Mengerikan
Bangkai kapal Titanic ditemukan pada tahun 1985 dan tetap menjadi sumber daya tarik dan daya pikat bagi para ahli bahari dan wisatawan bawah air. [eta]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.