WahanaNews.co | Salah satu sumber utama penyebab sakit dan kotornya organ paru-paru yaitu polusi dan rokok. Akibat dari gangguan ini antara lain napas menjadi tidak lancar dan terasa sesak.
Untuk menanggulangi, menurut Medicalnewstoday terdapat jenis-jenis campuran makanan atau minuman tertentu yang sangat bagus untuk dikonsumsi. Di antaranya ada di bawah ini.
Baca Juga:
PLN dan Pelestarian Lingkungan: Langkah Dukung Kualitas Hidup Manusia
Berikut 7 makanan terbaik untuk membersihkan paru-paru dan melancarkan pernapasan.
1. Madu
Madu merupakan olahan yang bersifat antibakteri dan sangat andal dalam mengatasi gangguan pernapasan sekaligus membersihkan kotoran di paru-paru. Selain itu juga ampuh untuk menyembuhkan penyakit batuk atau pilek.
Baca Juga:
PLN Siap Jadi Agen Perubahan dalam Pelestarian Lingkungan Indonesia
2. Bawang Putih
Allicin yang terkandung dalam bawang putih mampu berperan sebagai obat antibiotik dan sangat mujarab untuk mengatasi infeksi paru-paru. Sumbatan, sesak napas, hingga asma juga dapat disembuhkan dengan bumbu dapur ini. Demikian pula dengan kanker paru-paru dan peradangan, bisa sembuh melalui makanan yang memakai bumbu bawang putih.
3. Tomat
Tomat yang memiliki kandungan likopen sangat bagus untuk meningkatkan kesehatan organ paru-paru. Termasuk peradangan di saluran pernapasan dan penyakit paru-paru kronis, dapat memilih buah ini sebagai sistem pengobatan alami. Penderita asma dan siapa saja yang sebelumnya sering merokok harus rajin mengonsumsi agar paru-paru bisa sehat kembali.
4. Kunyit
Kandungan senyawa aktif yang terdapat dalam kunyit merupakan obat mujarab untuk menyembuhkan radang paru-paru. Selain itu rempah-rempah ini juga dapat berperan sebagai sarana terbaik untuk meningkatkan sistem imunutas dan menghilangkan racun di tubuh.
5. Gandum Utuh
Gandum utuh seperti pasta gandum, beras merah, roti gandum, oat, berley dan quinoa mempunyai manfaat tinggi melancarkan sistem kerja paru-paru. Kandungan seratnya juga bisa membantu meningkatkan sistem antioksidan bagi tubuh dan memiliki sifat antiradang. Selain itu kaya kandungan selenium, asam lemak esensial, dan vitamin E.
6. Sayuran Hijau
Sayuran hijau seperti kangkung, sawi, bayam, dan lainnya merupakan sarana terbaik untuk mengurangi risiko kanker paru-paru karena kaya kandungan karotenoid tinggi. Selain itu bersifat antioksidan, sehingga ampuh mengeluarkan racun dari tubuh.
7. Teh Hijau
Bahan minuman yang terkenal mengandung banyak sekali zat antioksidan adalah teh hijau. Jika ingin melindungi paru-paru secara lebih optimal dari kotoran asap, bahan ini dapat dijadikan pilihan terbaik. Minum sedikitnya dua cangkir teh hijau setiap hari agar organ penting tersebut selalu sehat.
Itulah beberapa jenis makanan yang menurut hasil penelitian dan keterangan dari para ahli kesehatan memiliki khasiat tinggi membersihkan paru-paru. Silakan mencoba dan rasakan manfaatnya. [ast]