Pratikno menambahkan bahwa selain kualitas dan teknologi, aspek keterjangkauan juga menjadi fokus utama pemerintah agar warga Indonesia bisa mendapatkan layanan terbaik tanpa perlu ke luar negeri.							
						
							
							
								Lebih lanjut, ia memaparkan bahwa pengembangan rumah sakit juga masuk dalam program percepatan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto pada 2025. 							
						
							
								
									
									
										Baca Juga:
										Dorong Devisa Negara, Kemenimipas dan Bappenas Luncurkan Program Hilirisasi Kelapa
									
									
										
											
										
									
								
							
							
								Salah satu target utama adalah membangun 32 rumah sakit tipe C di berbagai daerah tahun ini.							
						
							
							
								“Pembangunan RS di daerah tahun ini ada 32 RS dibangun menjadi tipe C dan di pelosok daerah,” katanya.							
						
							
							
								Pada tahun berikutnya, akan dibangun lagi 34 rumah sakit serupa di berbagai wilayah Indonesia. Selain itu, pemerintah juga akan memperkuat pendidikan dokter demi pemerataan layanan kesehatan.							
						
							
								
									
									
										Baca Juga:
										Ida Fauziah: Penyumbang Devisa Terbesar Kedua RI Adalah  Pekerja Migran Indonesia
									
									
										
									
								
							
							
								“Kemudian pendidikan dokter untuk ditugaskan di seluruh pelosok Indonesia untuk mendukung pembangunan manusia, menurunkan stunting,” ujar Pratikno.							
						
							
							
								[Redaktur: Rinrin Khaltarina]							
						
					 
					
						Ikuti update 
berita pilihan dan 
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik 
https://t.me/WahanaNews, lalu join.