WahanaNews.co | Setiap generasi memiliki perilaku konsumsi yang berbeda dalam hal menjaga kesehatan karena berbagai faktor seperti apa yang dikonsumsi hingga aktivitas fisik yang lakukan.
Namun tidak untuk asupan minuman, di mana tiga generasi yaitu Generasi X, Generasi Y (Milenial), dan Generasi Z di Indonesia kompak untuk urusan kurang menyukai air putih.
Baca Juga:
Buntut Panjang Perselisihan Poltracking dan Persepi: Data Survei hingga Target Sanksi
Hal itu berdasarkan hasil survei Jakpat dalam mengetahui perspektif Generasi X, Generasi Y (Milenial), dan Generasi Z di Indonesia terkait bagaimana mereka menjaga kesehatan.
Dari data survei tersebut, tercatat hanya 16% responden dari total 600 responden yang memiliki kebiasaan minum air putih cukup tiap hari.
Bahkan, mereka yang kerap lupa minum air putih jumlahnya dua kali lipat dari mereka memiliki kebiasaan sehat ini. Artinya, kesadaran akan pentingnya minum air putih di Indonesia tergolong rendah pada semua generasi.
Baca Juga:
Edy-Hasan Kandas di Survei, PDIP Banyak Pilih Paslon Bobby-Surya
Sementara, hasil survei Jakpat juga menemukan bahwa 67% responden mengonsumsi minuman manis 1-2 kali dalam sehari.
Namun, 15% lainnya mengaku sugar-free. Dari segi gender, presentase wanita yang menerapkan gaya hidup bebas gula dua kali lipat dari pria.
Dari segi makanan, nasi masih menjadi makanan pokok dengan lebih dari 60% responden mengonsumsi makanan ini tiap hari. Di satu sisi, 16% responden mengaku menyantap makanan yang digoreng tiap hari.
Meski demikian, para responden menyadari pentingnya makanan sehat dan bergizi. Lebih dari setengah dari mereka memiliki kebiasaan makan seimbang dengan mengonsumsi sayuran dan buah.
Kemudian, 12% dari mereka mengurangi asupan karbohidrat dan 9% mengecek label nutrisi.
Wanita juga cenderung lebih sehat dibandingkan pria.
Hasil survei menunjukkan bahwa wanita konsumsi makanan seimbang (54%) serta mengurangi gula (30%) dan karbohidrat (15%).
[Redaktur: Zahara Sitio]