"Pelaku mendatangi dua tempat untuk bertransaksi pembelian di Hypermart dan Ace Hardware. Pada saat transaksi sedang berjalan, uang yang dipergunakan menggunakan uang palsu pecahan Rp100 ribu tidak berhasil," jelas Teddy.
Meskipun upaya pertama gagal, pelaku mencoba kembali melakukan transaksi di hari yang sama di toko yang sama, namun dengan kasir yang berbeda.
Baca Juga:
Polisi: Uang Palsu yang Diedarkan Artis Sekar Arum Berasal dari Jaringan Bogor
"Penjaga kasir saat melakukan pembayaran memeriksa uang terlebih dahulu yang diberikan oleh pelaku dengan menggunakan sinar UV dan baru diketahui uang pelaku palsu sehingga transaksi dibatalkan," beber Teddy.
Teddy juga menjelaskan bahwa pelaku sempat memberikan 11 lembar pecahan Rp100.000 di toko AZ.KO sebelum akhirnya ketahuan menggunakan uang palsu.
"Setelah itu pihak security keamanan Mall Lippo Kemang langsung mengamankan pelaku dan segera melapor ke Polres Metro Jakarta Selatan untuk mengamankan pelaku, guna proses penyelidikan lebih lanjut," tambahnya.
Baca Juga:
Diduga Sebarkan Uang Palsu, Mantan Artis Drama Kolosal Sekar Arum Widara Terancam Dibui 15 Tahun
Dalam penyelidikan, polisi juga telah memeriksa empat orang saksi, yaitu petugas kasir dan petugas keamanan mall.
"Barang bukti uang pecahan Rp100 ribu sebanyak 2.235 lembar, total Rp223.500.000 uang palsu, dan dua unit HP iPhone 11 Pro Max serta Xiaomi Redmi," tutup Teddy.
[Redaktur: Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.