"Kami masih mendalami motifnya," tambah Andry.
Kondisi Mental AKP Dadang Iskandar
Polda Sumatera Barat memastikan bahwa kondisi mental dan kesehatan AKP Dadang dalam keadaan baik.
Baca Juga:
Ungkap Kasus Penembakan di Polres Solok Selatan, Kompolnas Minta Polda Sumbar Serius
Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Dwi Sulistyawan, menyatakan bahwa tersangka tidak menunjukkan indikasi gangguan jiwa.
"Tersangka dalam kondisi sehat dan saat ini sedang menjalani pemeriksaan oleh Ditreskrimum Polda Sumbar," ujarnya.
Dwi juga menegaskan bahwa hasil tes urine, rambut, dan darah AKP Dadang menunjukkan negatif narkoba. "Hasil tes semuanya negatif," jelasnya.
Baca Juga:
Di Balik Kasus Penembakan Polisi, DPR Terjun Usut Dugaan Tambang Ilegal
Barang Bukti yang Diamankan
Dalam kasus ini, polisi menyita sejumlah barang bukti, termasuk satu pistol, selongsong peluru, pisau, celana, jam tangan, dan beberapa barang lainnya.
Pada Sabtu pagi, tersangka AKP Dadang terlihat keluar dari lift Mapolda Sumbar dengan penjagaan ketat.