WahanaNews.co, Depok - Kasus kekerasan remaja kembali terjadi di Depok, Jawa Barat (Jabar). Seorang remaja perempuan dijambak hingga dipukuli remaja perempuan lainnya.
Melansir detiknews, Aksi perundungan (bullying) itu direkam video hingga bikin geger warganet karena viral di media sosial (medsos). Ada dua video berbeda di mana memperlihatkan korban dipukuli dua remaja perempuan berbeda.
Baca Juga:
Otak Pelaku Pemerkosaan Siswi SMP Hingga Tewas di Palembang Sempat Ikut Yasinan Korban
Korban yang mengenakan baju berwarna pink salur terlihat hanya bisa rebah di tanah. Korban dipukul hingga dijambak dan dibenturkan ke tanah oleh dua remaja sebaya.
Terlihat dua anak baru gede (ABG) perempuan yang merundung korban berbaju hitam dan putih. Perundungan itu terjadi di sebuah kebun di Citayam, Depok. Korban sampai terdengar kesulitan bernapas.
"Kak, sakit," rintih korban saat dipukuli seperti terdengar dalam video.
Baca Juga:
Siswi Berprestasi Asal Deli Serdang Akan Hadiri Puncak Peringatan HAN di Papua
Berdasarkan penyelidikan polisi, perundungan terjadi sebagai bagian dari 'rekrutmen geng'. Simak, berikut ini fakta-faktanya:
Polisi Selidiki Kasus
Kanit PPA Satreskrim Polres Metro Depok Iptu Nurhayati mengatakan peristiwa itu terjadi pada Sabtu (25/5) di Tanah Merah, Citayam, Depok. Korban merupakan siswi SD dan pelaku siswi SMP.