Tiba-tiba Pegi mengatakan sesuatu kepada awak media.
Sontak mulut Pegi nyaris ditutup atau dibungkam menggunakan tangan oleh dua petugas yang memeganginya.
Baca Juga:
Sejumlah Nama yang Terseret di Kasus Pembunuhan Vina Cirebon
Namun nampaknya petugas tidak jadi menutup mulut Pegi Setiawan.
Mereka langsung membawa Pegi keluar dari area jumpa pers dengan cara dipeluk lehernya dari belakang dan samping.
Saat itu terdengar suara Pegi dengan lantang berbicara di hadapan para wartawan.
Baca Juga:
Alasan LPSK Tolak Permohonan Perlindungan 9 Orang dalam Kasus Vina
"Saya tidak pernah melakukan itu pak !" ujar Pegi Setiawan.
Saat itu, Kombes Jules Abraham Abast berusaha menghentikan pernyataan Pegi. "Tunggu, tunggu, tunggu, sabar, tunggu, sabar," kata Jules sambil mengangkat tangan kirinya ke arah dada Pegi dari samping.
Namun, Pegi tidak mengindahkan Jules dan tetap memberanikan diri untuk berbicara di hadapan awak media yang hadir dalam jumpa pers tersebut.