WahanaNews.co, Jakarta - Polisi menyebut aktor Andrew Andika ditangkap bersama lima orang rekannya terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba. Salah satu rekan Andrew itu menurut polisi adalah seorang influencer.
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Chandra Mata Rohansyah mengatakan penangkapan Andrew dan lima orang itu dilakukan di dua lokasi berbeda, Bogor dan Jakarta Selatan.
Baca Juga:
Bahas Penguatan Kerja Sama Pemberantasan Narkoba, BNN Terima Kujungan AFP
"Teman-temannya ada lima orang, tiga orang laki-laki, dua orang perempuan dan di antaranya ada juga yang sebagai influencer," kata Chandra kepada wartawan, Sabtu (28/9).
Andrew dan kelima rekannya itu kooperatif saat dilakukan penangkapan oleh jajaran Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat.
Chandra menyebut saat ini keenam orang itu juga dalam kondisi sehat. Kata dia, saat ini penyidik masih terus melakukan pendalaman atas kasus ini.
Baca Juga:
Wanita Cantik Kasus Narkotika Yang Kabur Dari Mapolsek Bagan Sinembah Menyerahkan Diri
Sebelumnya, polisi membenarkan ihwal penangkapan aktor Andrew Andika terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes M Syahduddi mengungkapkan dalam penangkapan itu pihaknya turut menyita narkoba jenis sabu.
"(Barang bukti) sabu," kata Syahduddi.
Belum ada pernyataan dari Andrew Andika atau kuasa hukumnya dalam perkara ini.
[Redaktur: Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.