Apalagi saat menjabat sebagai Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil memiliki program yang baik terkait lingkungan. Mulai dari kampanye penggunaan sepeda hingga program lainnya.
"Kita bisa lihat, Kang Emil mengkampanyekan sepeda, memperbaiki trotoar di Kota Bandung, tidak lain untuk mengajak orang untuk mengurangi pencemaran udara oleh emisi kendaraan," ucapnya.
Baca Juga:
Bawaslu Jabar Telusuri Dugaan Pelanggaran Kampanye oleh Mantan Gubernur Ridwan Kamil
Tak hanya itu, pembangunan ruang publik juga begitu masih dilakukan. "Semakin banyak ruang terbuka, saya yakin akan semakin baik kondisi lingkungan," katanya.
PPLHI melantik pengurus di berbagai kabupaten/kota di Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta. Menurut dia, lembaganya itu sudah memiliki struktur di daerah lain seperti Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan, dan Sulawesi.
"Kami dari berbagai latar belakang, yang memiliki kepedulian yang sama. Ingin kondisi lingkungan kita menjadi baik, demi keberlangsungan hidup ke depan," ujarnya.[gab]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.