WahanaNews.co | Asosiasi Lembaga Perlindungan Konsumen Listrik Nasional (Alperklinas) meraih penghargaan dalam kompetisi BPKN Award ke-4 Raksa Nugraha Tahun 2022, yang penganugerahannya digelar di Hotel Luminor, Jl. Pecenongan, Jakarta Pusat, Senin (14/11/22).
Dalam event kontestasi yang mengusung tema ‘Bersama Mewujudkan Konsumen Indonesia Berdaya’ itu, Alperklinas diganjar penghargaan untuk kategori khusus Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) dan Lembaga Perlindungan Konsumen Swadaya Masyarakat (LPKSM).
Baca Juga:
Target EBT 42,6 GW dari Energi Surya, Tenaga Air, Panas Bumi dan Angin, ALPERKLINAS Sebut Indonesia 'Big Green Energi'
Ketua Umum LPKSM Alperklinas, KRT Tohom Purba mengungkapkan rasa syukurnya atas raihan prestasi tersebut.
"Saya mengucapkan terima kasih atas BPKN Award 2022 Raksa Nugraha yang berarti penjaga anugerah. Saya sepakat dengan judul ini, karena memang kita juga dari Lembaga Perlindungan Konsumen ini, karena kita menganggap semua ini anugerah Tuhan, maka kita turut menjaga," kata Tohom Purba saat menyampaikan respons singkatnya usai menerima penghargaan.
Berikut adalah daftar lengkap 20 lembaga peraih penghargaan BPKN Award Raksa Nugraha ke 4 Tahun 2022:
Baca Juga:
ALPERKLINAS Dukung Pembangunan PLTSa di 33 Kota, Ubah 70 Juta Ton Sampah Jadi 6.000 MW Listrik Per Tahun
Pemerintah
1. Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jawa Barat
Penerima: Lendra Sofyan (Kadis Disperindag)
2. Pusat Laboratorium Badan Narkotika Nasional (Puslab BNN)
Penerima: Brigjen Pol Wahyu Widodo (Kepala Puslab)