WahanaNews.co | Walaupun Ibu Kota Indonesia dipindahkan ke Kalimantan Timur, DKI Jakarta tetap akan menjadi pusat perekonomian , pendidikan dan kesehatan. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
"Jakarta akan menjadi pusat perekonomian perdagangan di Indonesia, dan menjadi pusat pendidikan dan juga pusat kesehatan. Di samping pusat lainnya, tentu bisa menjadi pusat seni budaya dan sebagainya," ujar pria yang biasa disapa Ariza di Balai Kota Jakarta, Jakarta Pusat, Selasa (18/1/2022).
Baca Juga:
Pj Gubernur DKI Minta Percepatan Pembangunan Tanggul Laut Cegah Rob Utara
Selain itu, dirinya juga meyakini sekalipun idealnya Jakarta tidak menjadi Ibu Kota, dia yakin Jakarta masih akan menjadi tempat yang baik, nyaman, aman, dan pusat untuk berusaha.
Terkait kekhususan DKI Jakarta, Ariza mengaku nantinya akan dibahas lebih lanjut antara Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan para pakar.
"Dari para pakar, para ahli, kami di Pemprov punya gagasan, tapi kami senang apabila ada masukan-masukan rekomendasi dari semua pihak termasuk dari warga Jakarta," tuturnya.
Baca Juga:
Tips Aman Gunakan Listrik Saat Ditinggal Liburan
Kendati demikian, Ariza berharap Jakarta bisa menjadi kota yang nyaman untuk ditinggali semua orang.
"Sekalipun Ibu Kota berpindah ke kalimantan timur dan kami pastikan proses nanti transisi pemindahan dari Jakarta berjalan dengan aman baik," katanya.
"Insya Allah butuh dukungan dan kerja sama. Semua kebijakan yang sudah diambil oleh pemerintah tentu punya tujuan maksud yang baik diantaranya adanya pemerataan, mengurangi kemacetan, kemudian juga supaya muka tanah tidak turun terus dan sebagainya," sambung Ariza. [bay]