WahanaNews.co | Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Maruli Simanjuntak, memberikan motivasi agar para atlet Judo Indonesia selalu bekerja keras dan berjuang untuk mendulang medali emas demi mengibarkan Merah Putih di Vietnam.
Jenderal bintang tiga yang malang melintang di Korps Baret Kopassus tersebut dampingi para pengurus PB PJSI melepas Kontingen Judo Indonesia SEA Games ke-31 di Vietnam, di Markas Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat.
Baca Juga:
Komentar KSAD Maruli tentang Keterlibatan TNI dalam Kasus Pembunuhan Wartawan Karo
"Atlet Judo Indonesia harus mampu mengibarkan Bendera Merah Putih dan kumandangkan lagu Indonesia Raya di sana,"ujar Pangkostrad dikutip Rabu (11/5/2022).
"Raihlah emas sebanyak mungkin dan buatlah bangga Indonesia di mata dunia lewat prestasi kalian. Saya yakin kalian mampu," sambung Maruli yang juga mantan Danpaspampres.
Dia juga menyampaikan kepada para atlet untuk bertanding seperti berlatih, dan berlatihlah seperti bertanding, lepas tidak ada beban dalam bertanding, bertandinglah dengan teknik-teknik yang telah dilatihkan oleh pelatih, karena setiap atlet akan dilatih dan dibimbing untuk memberikan yang terbaik untuk Indonesia.
Baca Juga:
Cegah Prajurit TNI Terlibat Judi Online KSAD Jenderal Maruli Turun Gunung
Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI) ini berpesan agar atlet Judo Indonesia membuktikan jika mereka memang layak jadi andalan Indonesia.
“Harus Yakin, dan bertanding semaksimal mungkin, jangan lupa berdoa. Semangat itu harus tertanam di dada. Jangan pernah menyerah, selamat bertanding,” tutupnya. [rsy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.