“Kata petugasnya, ‘Enggak Mbak, ini kaku’, aku tanya lagi maksudnya gimana, dia jawab ‘Enggak ada denyut nadinya’,” ujar Venna Melinda.
Venna menjelaskan ayahnya saat itu sedang bersiap menjalani pijat kesehatan sebelum tiba-tiba kehilangan kesadaran.
Baca Juga:
Ini Nama-nama Korban Bencana hidrometeorologi Kecamatan Sibabangun Tapteng
“Jadi papa itu lagi di tempat pijat kesehatan gitu lah, lagi mau pijat, tapi tiba-tiba Papa pingsan katanya,” kata Venna Melinda.
Dalam kondisi terpukul, Venna mengaku tak bisa langsung berbuat banyak karena berada jauh dari Jakarta.
“Di situ aku panik dan hubungi semuanya, enggak diangkat karena pada kerja,” ujar Venna.
Baca Juga:
Duka Dunia Olahraga: Naufal Takdir Al Bari, Andalan SEA Games dan Olimpiade, Tutup Usia di Penza
Ia kemudian meminta bantuan kerabat untuk segera mendatangi lokasi.
“Akhirnya aku hubungi Reza untuk cek Papa, dan Reza langsung hubungi keluarga dan ada perwakilan yang datang,” kata Venna Melinda.
Setelah memastikan kondisi ayahnya melalui keluarga, Venna hanya bisa menangis seorang diri di Bali.