Keberhasilan Azwar Anas dalam memajukan Kabupaten Banyuwangi, termasuk mempermudah akses perizinan dan pembangunan pelayanan publik, menjadi alasan kuat untuk memilihnya menjadi Menteri PAN dan RB menggantikan almarhum Tjahjo Kumolo. “
Sehingga track record itu yang menyebabkan kita memilih Pak Azwar Anas,” tegas Jokowi.
Baca Juga:
Ribuan Warga Hadir, Saat Jokowi Blusukan di Banyumas Dampingi Luthfi
Seperti diketahui, Presiden Jokowi secara resmi melantik Kepala LKPP Abdullah Azwar Anas sebagai Menteri PAN & RB menggantikan almarhum Tjahjo Kumolo di Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (7/9/2022).
Pelantikan menteri tersebut berdasarkan Surat Keputusan Presiden RI Nomor 91/P tahun 2022 tentang pengangkatan Abdullah Azwar Anas sebagai Menteri PANRB dalam periode tahun 2019-2024.
Setelah proses pelantikan selesai, Jokowi melanjutkan pelantikan Anggota Dewan Kehormatan Penyelenggaraan Pemilihan Umum Unsur Tokoh Masyarakat masa tugas 2022-2027. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.