"Korban mengalami luka bakar 70 persen di tubuhnya, ada luka terbuka di bagian kaki. Sebentar lagi akan saya cek ke Rumah Sakit," ujar Luthfi.
Sementara CV yang mengirim yakni S sudah diamankan untuk diperiksa di Polres Indramayu, sementara A selaku penerima paket telah diamankan di Polresta Surakarta.
Baca Juga:
Viral Pencuri di Sukoharjo Tulis Pesan di Lantai Rumah untuk Korbannya
Luthfi memastikan malam ini proses penyelidikan akan dituntaskan dan rilis lengkap akan kembali disampaikan pada besok Senin (26/9) siang.
Sebelumnya, Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Iqbal Al Qudussy mengatakan ada satu korban dalam ledakan tersebut yakni seorang polisi dengan identitas Bripka Dirgantara Pradipta.
"Korban sudah dilarikan ke rumah sakit yang selanjutnya dirujuk ke RS Moewardi Solo," katanya, Minggu malam seperti dikutip dari Antara. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.