Dalam mencapai tujuan ini, R20 menggerakkan pemuka agama, sosial, ekonomi, dan pemimpin politik di seluruh belahan dunia, untuk memastikan agama bermanfaat sebagai sumber solusi, alih-alih masalah.
4. R20 membuka pintu dan mengapresiasi kehendak konstruktif untuk mencapai tujuan-tujuan di atas, termasuk dan tidak terbatas pada:
Baca Juga:
Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia pada Pembangunan Berkelanjutan dan Transisi Energi
a. Pendirian Center for Shared Civilizational Values pada Juni 2021 oleh pemimpin-pemimpin spiritual Nahdlatul Ulama, termasuk pendiri R20 dan Ketua Umum PBNU, KH Yahya Cholil Staquf.
b. "Forum untuk Menjembatani Barat dan Timur" pada 2019 dan "Piagam Mekkah", inisiatif yang didirikan oleh Liga Muslim Dunia di bawah kepemimpinan Sekretaris Jenderal Syeikh Mohammad bin Abdulkarim Al-Issa, dalam rangka memperkuat kesepahaman bersama, kehidupan berdampingan yang damai, dan harmoni antara keragaman bangsa, agama, dan warga dunia.
5. Oleh karena itu, R20 memanggil para pemimpin agama dan politik dan semua orang yang memiliki kehendak baik dari segala bangsa dan keyakinan untuk bergabung membangun aliansi global dalam nilai-nilai peradaban bersama.
Baca Juga:
Prabowo Ungkap RI Pindahkan Ibu Kota Karena Naiknya Permukaan Laut Naik Tiap Tahun
6. R20, melalui aliansi global ini, berupaya untuk
a. Mengembangkan dan mewujudkan inisiatif nyata yang menjembatani bangsa-bangsa dan peradaban
b. Mendorong dialog yang jujur dan realistis di dalam maupun di antara kelompok agama, dalam rangka memastikan agama berperan sebagai sumber solusi alih-alih masalah