Ia berharap pengetahuan masyarakat akan kendaraan listrik semakin meningkat, sehingga membuka peluang usaha di bidang industri otomotif listrik dan industri lainnya termasuk industri ramah lingkungan dan membuka lapangan kerja seluas-luasnya.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum PERIKLINDO, Moeldoko turut memberikan arahan dan membuka perhelatan PEVS 2022, sekaligus mengucapkan terima kasih kepada jajaran PERIKLINDO, Dyandra Promosindo, peserta PEVS 2022 dan seluruh sponsor yang telah bekerja keras untuk mewujudkan impian perhelatan bergengsi PEVS 2022.
Baca Juga:
PLN Siap Dukung Ekosistem Molis Tumbuh Subur di Tanah Air
“Pameran PEVS 2022 merupakan pameran yang dapat menjadi pemicu dan pemacu. Pemicu seluruh pihak yang akan menggunakan mobil listrik di Indonesia dimana, program pemerintah ada 2, yaitu; transisi kendaraan konvensional menuju kendaraan listrik dan kedua, konversi dari mobil existing menuju kendaraan listrik. Apa yang terjadi hari ini akan menjadi pemicu bagi teman-teman yang ingin merubah diri meskipun tidak mudah. Melalui PEVS 2022, juga ingin menunjukkan kepada masyarakat umum bahwa penggunaan mobil listrik tidak sulit seperti yang dibayangkan selama ini karena penggunaan mobil listrik sangat simple. Adapun sebagai pemacu; PEVS 2022 bisa menjadi pemacu bagi teman-teman industri semuanya karena semua pelaku industri listrik bisa memamerkan seluruh produknya.” papar Moeldoko.
Menurut Moeldoko, mobil listrik menjawab 2 tantangan global saat ini, yaitu tantangan kelangkaan energi atau krisis energi. Dimana, harga komoditas energi meningkat luar biasa dan tantangan ketersediaan lingkungan yang bersih.
Dengan mobil listrik seluruh tantangan global terjawab, karena mobil listrik memberikan efisiensi energi serta berdampak untuk lingkungan yang bersih.
Baca Juga:
PT PLN Catat Transaksi PEVS 2023 Mencapai Rp289 Miliar
“Indonesia punya sumber daya luar biasa atas pengembangan mobil listrik dunia. Kita harus mengambil lompatan ini dan tidak boleh ketinggalan dalam pengembangan mobil listrik. PEVS 2022 harus bisa menjadi semangat pemicu dan pemacu bagi semua. Diharapkan semua memiliki kesadaran yang sama dengan mobil listrik, tantangan global bisa kita tangani.” tegas Moeldoko.
Diketahui, sejak berdirinya PERIKLINDO pada 2021 lalu, PERIKLINDO telah memberikan penghargaan pada anak-anak Indonesia yang berprestasi dalam pengembangan mobil listrik di Surabaya.
PEVS 2022 ini merupakan momen besar yang dilakukan PERIKLINDO bekerja sama dengan Dyandra Promosindo.