Tren Kenaikan
Tingkat kepuasan ini mengalami kenaikan dibanding survei Poltracking sebelumnya. Tren kenaikan ini terjadi sejak survei periode Mei 2022.
Baca Juga:
Ribuan Warga Hadir, Saat Jokowi Blusukan di Banyumas Dampingi Luthfi
"Lalu kita dalami Bapak Ibu, ini trennya saya katakan tadi, kami melakukan survei itu setiap tiga bulan sekali untuk bisa dibandingkan dengan teman-teman lembaga survei lainnya, memang ada kenaikan dan ini ada fluktuasi, sempat di 67,4% (Oktober 2021) di versi Poltracking, kemudian pernah turun di 59,6% (Mei 2022) kemudian naik jadi 66,2% (Agustus 2022) dan sekarang di angka 73,2% (November 2022)," ucap Hanta Yuda.
"Jadi dari grafik tren ini, terlihat tren kepuasan kepada pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'ruf Amin trennya sedang naik menjelang pergantian tahun," lanjutnya. [rna]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.