WAHANANEWS.CO, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto resmi melantik Junimart Girsang sebagai Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia untuk Republik Italia pada Senin (24/3/2025).
Politikus PDI Perjuangan ini juga akan merangkap jabatan sebagai Duta Besar RI untuk Republik Malta, Republik San Marino, Republik Siprus, serta perwakilan Indonesia di berbagai organisasi internasional seperti Food and Agriculture Organization (FAO), International Fund and Agriculture Development (IFAD), World Food Programme (WFP), dan International Institute for the Unification of Private Law (UNIDROIT).
Baca Juga:
31 Duta Besar Akan Dilantik Presiden Prabowo di Istana
Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 25/P dan 40/P Tahun 2025 tentang pengangkatan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia.
Dalam kesempatan ini, Prabowo melantik 31 duta besar yang akan mewakili Indonesia di berbagai negara dan organisasi internasional.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, menegaskan bahwa pelantikan duta besar ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam memperkuat hubungan diplomatik dengan negara-negara sahabat.
Baca Juga:
Rakernas 2024, Ketum Harap PBB Berkontribusi Membangun Bangsa
“Juga untuk mempererat kerja sama Indonesia dengan negara-negara mitra di berbagai sektor,” ujarnya.
Sebagai duta besar, Junimart memiliki tugas utama untuk mewakili dan memperjuangkan kepentingan bangsa, negara, serta pemerintah Republik Indonesia.
Ia juga bertanggung jawab dalam melindungi warga negara Indonesia serta badan hukum Indonesia di negara penerima dan organisasi internasional tempat ia bertugas.