"Saya pengalaman sejak wali kota sampai sekarang, urusan sampah belum pernah yang namanya beres, mau membuat apa insinerator saja, urusan yang namanya tipping fee sampai sekarang itu di Solo belum. Sudah saya mulai awal dulu. Berarti 20 tahun yang lalu, sudah kita mulai sampai sekarang saja belum beres. Saya nggak tahu apakah sudah ada yang jadi," kata Jokowi.
Jokowi mengatakan hal serupa terjadi saat dirinya menjabat Gubernur DKI. Jokowi sudah memulai untuk pengelolaan sampah di Sunter, namun hingga kini belum selesai.
Baca Juga:
Ribuan Warga Hadir, Saat Jokowi Blusukan di Banyumas Dampingi Luthfi
"Jadi gubernur di DKI, Sunter itu kita mulai sampai saya tidak jadi gubernur, tanda tangan pun saya belum, padahal sudah kita rencanakan, belum, saya nggak tahu apakah sekarang sudah," ujar Jokowi. [rgo]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.