“Mudah-mudahan nanti bisa belajar lebih dan mendapatkan banyak manfaat,” tandasnya.
Sebelumnya, Wakil Kepala SMA Yasporbi I Muhammad Ilham Tachril menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari program studi lapangan yang bertujuan untuk memberikan pembelajaran kontekstual kepada para siswa, khususnya terkait mata pelajaran Pendidikan Pancasila.
Baca Juga:
Di Akhir Masa Jabatan, Pramono Anung Laporkan Kinerja Cemerlang Sekretariat Kabinet
“[Kunjungan] ini menyangkut dengan pembelajaran kontekstual di dunia pendidikan, yaitu adalah kunjungan ke lembaga-lembaga negara,” ujar Ilham.
Ilham berharap dengan kunjungan ini para siswa dapat lebih memahami tentang peran dan fungsi lembaga negara baik unsur eksekutif, legislatif, maupun yudikatif.
“Kita semua sama-sama memberikan edukasi kepada anak-anak kita karena anak-anak ini adalah calon penerus selanjutnya. Apapun nanti ke depan, seperti apa di tengah tantangan-tantangan global, anak-anak kita perlu diajarkan pengenalan khususnya dari level mengenai kebangsaan,” ujarnya.
Baca Juga:
Setkab Selenggarakan Diskusi Smallville Critical Thinking dalam Analisis Kebijakan
Kegiatan ini diikuti oleh 69 siswa kelas X dan 6 guru pendamping dari SMA Yasporbi I. Turut hadir juga Kepala Biro Sumber Daya Manusia, Organisasi, dan Tata Laksana (Karo SDMOT) Henny Navilah serta Kepala Bagian Pengembangan Kapasitas Pegawai Dwiyanto. Demikian dilansir dari laman setkabgoid, Minggu (12/5).
[Redaktur: Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.