WahanaNews.co | Dijanjikan travelling ke luar negeri dengan biaya murah, Para korban memasang foto pemilik travel di papan baliho besar, di Jalan Sultan Alauddin, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Para korban penipuan kesal lantaran tak kunjung diberangkatkan untuk travelling ke luar negeri.
Baca Juga:
Drama Berlian Sintetik: Penyanyi Reza Artamevia Terseret Kasus Dugaan TPPU
Para korban yang rata-rata mengalami kerugian ratusan juta Rupiah meminta pengembalian uang yang telah diberikan ke pengelola travel.
Sementara itu, Ditkrimsus Polda Sulsel telah memeriksa sepuluh orang saksi, termasuk para korban kasus ini.
Foto Selvi Ahmad Firdaus, pemilik travel SLV ini pun viral dan menjadi perbincangan netizen di berbagai platform media sosial.
Baca Juga:
Buronan Kasus Pencabulan di Madina Ditangkap, Terancam Hukuman 20 Tahun Penjara
Di samping foto terdapat tulisan "tolong kembalikan uang kami dari para korban travel yang kau sakiti”. katanya
Dirkrimsus Polda Sulsel Kombes Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf mengatakan, adapun modus pelaku yakni menyiapkan paket travelling ke luar negeri rute Dubai-Turki.
Pelaku menawarkan biaya Rp9,9 juta. Setiap nasabah yang mendaftar wajib mengajak sekitar 10 sampai 11 orang hingga terbentuk satu kelompok.
Hingga kini, Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sulsel telah menerima empat laporan para korban.
“Total kerugian sebesar Rp300 juta dan tidak menutup kemungkinan jumlah korban akan bertambah,” ucap Helmi, Selasa (27/9/2022).
Helmi meminta kepada masyarakat yang merasa jadi korban untuk segera melapor guna proses penyelidikan lebih lanjut. [rsy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.