WahanaNews.co, Lampung - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan kegiatan kunjungan kerjanya di Provinsi Lampung, dengan mengunjungi dan meninjau langsung proses pembelajaran di SMK Negeri 3 Kota Metro, pada Jumat (27/10/2023).
Presiden mengatakan, kegiatan peninjauan tersebut dilakukan untuk melihat secara langsung kondisi sejumlah SMK yang ada di Provinsi Lampung. Presiden menyebut bahwa sarana dan prasarana yang ada di SMK Negeri 3 Kota Metro Lampung sudah cukup lengkap dan siap untuk dunia kerja.
Baca Juga:
Ironi! KPK yang Geledah Rumah Hasto, Malah Jokowi yang Diserang PDIP
“Mesin-mesin CNC (computer numerical control) ada, untuk desain, untuk IT. Kemudian untuk bangunan, semuanya sangat siap,” ujar Presiden.
Meski demikian, Presiden mengatakan bahwa SMK Negeri 3 Kota Metro belum memiliki peralatan laser cutting. Presiden pun menyampaikan komitmennya untuk memberikan mesin tersebut yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran.
“Nanti akan saya bantu untuk laser cutting-nya biar mengikuti perkembangan teknologi yang ada,” ungkap Presiden.
Baca Juga:
OCCRP Akui Daftar Tokoh Kerap Dimanipulasi untuk Kepentingan Agenda Politik
Presiden juga berharap seluruh SMK yang ada di Provinsi Lampung dapat memiliki standar yang sama seperti SMK Negeri 3 Kota Metro. Hal tersebut penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia, khususnya Lampung.
“Saya kira kalau semua standarnya seperti SMK Negeri 3 Kota Metro ini saya kira akan sangat bagus,” tutur Presiden.
Sementara itu, Kepala SMK Negeri 3 Kota Metro Erlian Eka Damayanti berharap kehadiran Presiden Jokowi dapat meningkatkan semangatpara pelajar di sekolah tersebut. Selain itu, para pelajar juga dapat menambah ilmu terkait budaya kerja hingga wirausaha.