WahanaNews.co | Usai temuan kasus positif Covid-19 varian Omicron transmisi lokal, sekitar 30 pegawai restoran di pusat perbelanjaan Astha District 8 SCBD menjalani test PCR.
Kepala Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Selatan, M Helmi mengatakan, pemeriksaan tersebut dilakukan karena pasien varian Omicron transmisi lokal itu sempat mengunjungi tempat tersebut.
Baca Juga:
69 Persen Pasien Omicron Meninggal Dunia adalah Lansia
"Sudah (pemeriksaan), Selasa pagi. Sekitar 30-an," kata Helmi saat dihubungi, Rabu (29/12).
Namun demikian, Helmi mengatakan hingga Rabu pagi, hasil test puluhan pegawai itu belum keluar.
Ia pun tidak menjelaskan kapan hasil pemeriksaan itu akan keluar.
Baca Juga:
Positif Covid-19 tapi Tanpa Gejala? Segera Lakukan Ini
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmidzi sebelumnya mengumumkan adanya satu kasus transmisi lokal varian baru Omicron di Jakarta.
Satu kasus transmisi lokal tersebut menambah jumlah kasus konfirmasi positif Omicron di Indonesia menjadi 47 kasus. Dengan demikian sebanyak 46 kasus merupakan kasus impor dan 1 kasus transmisi lokal.
"Yang terbaru adalah kasus laki-laki usia 37 tahun yang tidak ada riwayat perjalanan ke luar negeri dalam beberapa bulan terakhir, ataupun kontak dengan pelaku perjalanan luar negeri," kata Nadia.