WahanaNews.co | Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI mengungkapkan, sebanyak 6 kasus positif Covid-19 varian Omicron yang baru ditemukan merupakan transmisi lokal.
Artinya pasien yang terpapar tersebut tak memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri.
Baca Juga:
Jakarta Bakal Punya 15 Kewenangan Khusus Usai Lepas Status Ibu Kota
"Suami-istri ini pelaku perjalanan dari Medan ke Jakarta. Kelihatannya masa penularan pas ada di Jakarta. Karena pengusaha, ya. Jadi, bertemu banyak orang, sehingga ada kemungkinan tertular," ucap Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes DKI Jakarta, Dwi Oktavia kepada wartawan, Selasa (4/1/2022).
Adapun kasus transmisi lokal juga ditemukan pada keluarga dari suami-istri tersebut.
Satu kasus lainnya adalah pegawai restoran, serta kasus lain merupakan petugas kebersihan di Wisma Atlet Kemayoran.
Baca Juga:
Soal IKN, Cak Imin: Lagi Enak di Jakarta, Tiba-tiba Disuruh ke Hutan
Dwi menyatakan, mayoritas pasien yang terpapar Omicron di Jakarta rata-rata kondisinya baik.
Bahkan hasil uji klinis menyebutkan hanya ada keluhan yang sifatnya ringan.
"Kondisinya semuanya bagus. Klinisnya tidak ada keluhan. Dan keluhan paling ringan saja. Memang, kelihatannya Omicron ini sangat besar orang bergejala ringan atau tidak bergejala sama sekali," terangnya.