WAHANANEWS.CO, Jakarta - Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Purwadi Arianto bersama Wakil Menteri Perhubungan (Wamenhub) Suntana melakukan peninjauan ke Posko Pusat Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026 milik Kementerian Perhubungan di Jakarta, Rabu (31/12/2025).
Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan serta kelancaran pelayanan publik selama periode libur Natal dan Tahun Baru.
Baca Juga:
PANRB Raih Apresiasi Komdigi atas Percepatan Transformasi Digital Pemerintah
Dalam peninjauan tersebut, Wamen PANRB memantau secara langsung kondisi pergerakan transportasi nasional yang mencakup moda darat, laut, dan udara melalui Pusat Informasi Transportasi.
Ia mengapresiasi kesiapan jajaran Kementerian Perhubungan yang dinilai telah bekerja optimal dalam mengoperasikan Posko Pusat Angkutan Nataru 2026 sebagai pusat pemantauan dan pengendalian arus transportasi.
"Kedatangan saya ini untuk memastikan bahwa kolaborasi dalam penyelenggaraan pelayanan publik yang dilakukan selama Nataru dapat berjalan dengan baik. Walaupun sebagian rekan-rekan yang lain melaksanakan FWA (Flexible Working Arrangement), tetapi yang hadir di sini tetap melayani masyarakat dengan sepenuh hati," ujarnya usai mengunjungi Posko Pusat Angkutan Natal dan Tahun Baru 2026 Kemenhub.
Baca Juga:
PANRB Perkuat Kompetensi ASN Lewat Sistem Merit dan Ekosistem Pembelajaran Kolaboratif
Purwadi menambahkan, pemerintah telah mengantisipasi berbagai potensi kerawanan yang mungkin muncul selama masa libur panjang, mulai dari lonjakan jumlah penumpang dan kendaraan, kepadatan lalu lintas di sejumlah titik, hingga faktor cuaca ekstrem berupa curah hujan tinggi yang diperkirakan terjadi sepanjang Desember hingga Januari.
"Meskipun menurut informasi cuaca agak mengganggu, namun demikian dengan kesiapan petugas, insyaallah semua mitigasi risiko bisa diselesaikan dengan cara kerja 3P (Proaktif, Partnership, dan Problem solving). Semoga semangat ini bisa menginspirasi bagi petugas yang ada di sini. Kehadiran anda, peran anda di posko ini memberikan masukan positif bagi pelayanan publik," ungkapnya.
Sementara itu, Wakil Menteri Perhubungan Suntana menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan dari Kementerian PANRB terhadap kinerja jajaran transportasi selama periode Nataru.