"Jadi, saya tidak mau menjamin andai ada kerusakan. Bukan saya yang ditagih," kata politikus Golkar tersebut.
Untuk diketahui, ada beberapa kegiatan yang rencananya dilaksanakan di SUGBK seperti konser musik Blackpink yang akan digelar pada 11-12 Maret 2023. Sebulan sebelumnya juga akan ada konser Raisa pada 25 Februari 2023.
Baca Juga:
Jokowi Gelar Rapat Revitalisasi Stadion dan Penyelenggaraan Liga Sepakbola
Selain itu, ada pula Piala AFF 2022 yang berlangsung pada 20 Desember 2022 sampai 16 Januari 2023.
Perwakilan FIFA sendiri kabarnya akan datang lagi untuk melakukan inspeksi pada bulan November ini untuk mengecek kesiapan stadion-stadion yang akan digunakan pada Piala Dunia U-20 2023. Di situ bisa menjadi momentum apakah SUGBK bakal mendapatkan izin menggelar kegiatan lain di luar Piala Dunia U-20 2023 atau tidak.
Piala Dunia U-20 2023 akan digelar pada 20 Mei-11 Juni 2023 di enam stadion yaitu SUGBK di Jakarta, Stadion Jakabaring di Palembang, Stadion Si Jalak Harupat di Bandung, Stadion Manahan di Solo, Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya dan Stadion Kapten I Wayan Dipta di Bali. [tum]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.