Peluang ganda didapat Juventus. Tembakan Bernardeschi memaksa Diawara melakukan penyelamatan. Bola muntah coba di disambar oleh Kean, tapi sepakannya melambung di atas gawang.
Diawara lagi-lagi melakukan dua penyelamatan beruntun untuk menggagalkan peluang Juventus. Diawara memblok tendangan Rabiot sebelum menghalau sepakan Kean yang memanfaatkan bola muntah.
Baca Juga:
Bertamu ke Markas Spezia Calcio 2008, Juventus Raih Tiga Poin
Juventus kembali menyia-nyiakan peluang. Menerima bola sodoran dari Alvaro Morata, Juan Cuadrado gagal mengarahkan tendangannya ke gawang.
Tidak ada gol tambahan yang tercipta sampai pertandingan usai. Juventus keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0.
Berkat kemenangan ini, Juventus lolos sebagai juara Grup H dengan 15 poin dari enam pertandingan. Chelsea di saat bersamaan diimbangi Zenit St Petersburg 3-3 sehingga harus puas jadi runner-up dengan 13 poin.
Baca Juga:
Sapa Fans Sepakbola Indonesia di Jakarta, Edgar Davids Sampaikan Hal Ini
Susunan Pemain:
Juventus (3-4-1-2): Mattia Perin; Daniele Rugani, Leonardo Bonucci, Koni de Winter (Mattia De Sciglio 71'); Arthur, Federico Bernardeschi (Juan Cuadrado 82'), Rodrigo Bentancur (Fabio Miretti 90'), Adrien Rabiot, Alex Sandro; Paulo Dybala (Alvaro Morata 46'), Moise Kean (Marco Da Graca 90').