WahanaNews.co | Timnas Indonesia akan menjalani pertandingan kedua Grup A Piala AFF 2022 dengan menghadapi tuan rumah Brunei Darussalam di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin (26/12/2022).
Dalam pertandingan tersebut, Indonesia punya tiga senjata untuk menghancurkan Brunei Darussalam.
Baca Juga:
4 Catatan Menarik Usai Thailand Juarai Piala AFF 2022
Tim Garuda diharapkan bisa menang dengan skor besar saat menghadapi Brunei. Pasalnya, dua pesaing Indonesia di Grup A yakni Thailand dan Filipina berhasil menang besar saat mengalahkan Brunei. Thailand menang 5-0 atas Brunei, sedangkan Filipina menghajar The Hornets 5-1.
Setidaknya terdapat tiga senjata Timnas Indonesia untuk mengalahkan Brunei Darussalam dalam pertandingan ini.
Berikut tiga senjata Indonesia hancurkan Brunei di Piala AFF 2022:
Baca Juga:
Kalah di Piala AFF 2022, Shin Tae Yong Curhat di Media Korea
1. Umpan Crossing
Timnas Indonesia dapat melancarkan serangan ke pertahanan Brunei dengan mengandalkan umpan-umpan crossing. Hal ini karena Brunei memiliki kelemahan dalam mengantisipasi umpan-umpan lambung.
Terlebih Indonesia juga punya pemain-pemain sayap yang memiliki kecepatan dan memiliki kemampuan yang baik dalam mengirimkan umpan-umpan crossing di antaranya seperti Saddil Ramdani, Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam, dan Pratama Arhan.