WahanaNews.co | Olimpiade Tokyo 2020 kembali
menghadirkan kejutan setelah petenis putri nomor dua dunia asal Jepang, Naomi
Osaka, tersingkir.
Naomi
Osaka tersingkir pada babak ketiga tunggal putri Olimpiade Tokyo 2020, Selasa
(27/7/2021) sore WIB.
Baca Juga:
Peselancar Dunia Berlaga di Pantai Plengkung, Alas Puro Banyuwangi
Perjuangan
Naomi Osaka terhenti setelah kalah dari wakil Republik Ceko non-unggulan,
Marketa Vondrousova, pada laga yang dihelat di Ariake Tennis Park.
Naomi
Osaka, selaku wakil tuan rumah, di luar dugaan kalah straight game dengan skor 1-6 dan 4-6.
Salah
satu penyebab utama kekalahan Naomi Osaka kali ini adalah terlalu sering
membuat kesalahan sendiri yang tidak perlu.
Baca Juga:
Tampil Percaya Diri, Greysia/Apriyani Menang
Sepanjang
pertandingan, Naomi Osaka tercatat melakukan 18 unforced error.
Angka
itu tiga kali lipat lebih banyak dari yang dilakukan Marketa.
Kekalahan
dari Market pada akhirnya membuat Naomi Osaka harus mengubur mimpinya meraih
medali emas Olimpiade di tanah kelahirannya.