WahanaNews.co, Jakarta - Smartphone Android merupakan perangkat yang sangat rentan terhadap serangan virus dan malware.
Meskipun telah dilakukan berbagai upaya untuk menjaga keamanan, pengguna tetap perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi ancaman.
Baca Juga:
Lagu di Instagram Bisa Ditambahkan Langsung ke Spotify, Simak Caranya
Salah satu risiko utama yang ditimbulkan oleh virus pada smartphone adalah pencurian data pribadi.
Beberapa virus dapat merusak sistem operasi pada smartphone, yang nantinya dapat mengakibatkan penurunan kinerja perangkat, seringnya terjadi crash, atau bahkan menyebabkan kegagalan total sistem.
Melansir Techno.id, berikut adalah 5 tanda smartphone Android kamu terinfeksi virus.
Baca Juga:
Tiga Fitur Anti-Maling di Hp Android Segera Diluncurkan Google
1. Performa menurun
Jika smartphone Anda tiba-tiba mengalami penurunan kecepatan, mungkin itu adalah indikasi adanya virus. Virus dapat menghabiskan sumber daya sistem dan menyebabkan penurunan kinerja perangkat.
Anda dapat mencoba membersihkan cache dan file yang tidak diperlukan atau menggunakan aplikasi antivirus yang dapat mengidentifikasi dan menghapus virus.