Hal ini guna mengimbangi peningkatan trafik dari tahun ke tahun. Untuk memastikan kebutuhan jaringan berkualitas terpenuhi di tahun ini, XL Axiata menetapkan fokus pembangunan jaringan, yaitu meningkatkan kapasitas, efisiensi, serta optimasi guna menghadirkan pengalaman pelanggan (customer experience) yang lebih baik dari sebelumnya.
Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa mengatakan, inisiatif dan upaya yang dilakukan dalam hal peningkatan kapasitas jaringan, efisiensi, dan optimisasi jaringan tersebut mencakup radio, transport, dan core, termasuk melakukan fiberisasi dan implementasi teknologi-teknologi baru.
Baca Juga:
XL Axiata Mulai Bangun Infrastruktur Jaringan Internet Cepat di IKN Nusantara
"Pengalaman digital yang andal menjadi salah satu kebutuhan utama seperti kecepatan akses internet, kualitas sinyal di dalam ruangan, hingga koneksi saat main game atau mengakses konten hiburan," ujar Gede dalam siaran pers yang diterima detiKINET, Selasa (16/8/2022).
XL Axiata menjanjikan akan memperluas jangkauannya hingga area terluar untuk mendukung pemerintah dalam upaya pemerataan ekonomi digital.
Bekerja sama dengan Bakti Kominfo, XL Axiata menyediakan layanan telekomunikasi broadband 4G untuk 132 desa di Sumatera dengan kategori wilayah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T).
Baca Juga:
Tingkatkan Kecepatan dan Jangkauan Produk, PLN Icon Plus Jalin Kerja Sama dengan XL Axiata
Sementara itu, untuk wilayah non-3T, XL Axiata berkoordinasi dengan Kominfo, telah menghadirkan layanan broadband 4G pada 285 dari 861 desa yang tersebar di Sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara Barat dan Timur, Kalimantan, dan Sulawesi.
Pembangunan di seluruh area non-3T yang menjadi kewajiban XL Axiata ditargetkan selesai di akhir tahun 2022.
Implementasi Jaringan 5G