WahanaNews.co | Zoom Video Communications Inc kembali menambah fitur baru dengan meluncurkan ketersediaan Bahasa Indonesia untuk Zoom Meeting dan Webinar.
Hadirnya fitur bahasa Indonesia itu akan melengkapi 13 bahasa lainnya yang lebih dulu tersedia di platform tersebut.
Baca Juga:
PT PLN ULP Gunung Tua Ikuti Zoom meeting Nasional
Head of APAC for Zoom, Ricky Kapur, mengatakan, peluncuran ini memperkuat komitmen Zoom untuk senantiasa meningkatkan kemudahan akses terhadap platform dengan mengurangi kendala bahasa bagi pengguna.
“Kami sangat senang dapat memberikan pengalaman berkolaborasi dan komunikasi yang inklusif bagi para pengguna di Indonesia,” kata Ricky, dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Jumat (29/7/2022).
Bahasa Indonesia yang tersedia dalam Zoom Meeting dan Zoom Webinar melengkapi penyempurnaan pada platform Zoom sebelumnya, seperti Zoom Whiteboard, Zoom Apps, dan kemampuan untuk menampilkan penerjemah secara live.
Baca Juga:
Forkopimda Karo Ikuti Zoom Meeting Doa Bersama Lintas Agama Tingkat Nasional
"Kami berupaya untuk membangun platform komunikasi yang intuitif dan komprehensif untuk memberdayakan angkatan kerja," tambah Ricky.
Penggunaan Zoom dalam bahasa sehari-hari akan memudahkan pengguna untuk mengenali tools dan fitur dalam platform.
Penambahan Bahasa Indonesia itu membuka akses lebih besar bagi pengguna terhadap platform komunikasi Zoom yang intuitif dan aman.