WahanaNews.co | Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto hanya tertawa ketika ditanya soal elektabilitasnya di beberapa lembaga survei yang stagnan.
"Oh iya? Oh iya? Hahahaha (tertawa)," kata Prabowo setelah mengikuti rapat paripurna di Gedung Nusantara II DPR.
Baca Juga:
Prabowo Gelar Pertemuan Bilateral dengan Presiden Macron di KTT G20 Brasil
Prabowo tetap tersenyum dan kemudian kembali tertawa saat ditanya mengenai kekhawatirannya terkait hasil survei belakangan ini.
Sebelumnya, survei Indikator Politik Indonesia menyebutkan Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo menempati peringkat pertama. Menariknya, elektabilitas Prabowo Subianto disusul oleh Anies Baswedan.
Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi mengatakan dalam simulasi tiga nama capres, Ganjar Pranowo mendapat angka 33,9 persen, Anies Baswedan 32,2 persen, dan Prabowo Subianto 23,9 persen. Sementara, tidak tahu atau tidak menjawab 10,0 persen. Survei dilakukan pada 30 Oktober - 5 November 2022.
Baca Juga:
Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia pada Pembangunan Berkelanjutan dan Transisi Energi
Pada survei September lalu, Anies masih di bawah Prabowo. Ganjar tetap paling tinggi. Anies mendapat 25,7 persen. Sementara Prabowo 29,1 persen dan Ganjar 36,2 persen.
"Jadi tiga nama teratas kita kerucutkan, nama-nama lain kita take out, itu Ganjar Pranowo 33,9 persen, Anies Baswedan 32,2 persen, Prabowo Subianto 23,9 persen," kata Burhanuddin Muhtadi saat merilis hasil survei bertajuk Pacuan Kuda Elektabilitas Bakal Capres dan Peta Kekuatan Elektoral Partai Pasca-Deklarasi pada Kamis (1/12/2022). [rna]