WahanaNews.co | Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, mengapresiasi Presiden Joko Widodo alias Jokowi terkait upaya pemerintahannya dalam penanganan Covid-19.
Surya menyatakan bahwa penanganan
wabah bukan persoalan yang mudah, karena tantangan yang dihadapi tidaklah sederhana.
Baca Juga:
Pilkada DKI Jakarta: Anies Baswedan Hormati Langkah Nasdem yang Tak Mengusungnya
Hal itu disampaikan Surya dalam
pertemuan pimpinan partai politik koalisi pendukung pemerintah di Istana
Kepresidenan, Jakarta, pada Rabu (25/8/2021) lalu.
Adapun video rekaman pertemuan tersebut baru dirilis Sekretariat Presiden pada Sabtu (28/8/2021) ini.
"Bagi saya pribadi, yang tentu
bagi seluruh keluarga besar partai yang saya wakili, merasa berbangga hati atas
seluruh kerja keras yang dilaksanakan Presiden Jokowi beserta jajaran kabinet
dalam penanggulangan Covid-19," tutur Surya.
Baca Juga:
Jumpa Parpol Koalisi Non-Parlemen, Jokowi Sampaikan Tiga Hal Ini
Lebih lanjut, Surya menekankan, upaya penanganan Covid-19 bukan perkara mudah.
Menurutnya, penting dibangun kesadaran
agar semua warga berperan aktif di masa pandemi.
Apalagi, pemerintah juga dihadapi
persoalan tingkat disiplin dan etos, yang dinilainya masih lemah.
"Saya bisa memahami, betapa ini bukan masalah yang sederhana dan mudah. Kita sedang
membangun kesadaran masyarakat untuk bisa berperan aktif. Menjadi warga yang
mengerti hak dan kewajiban yang juga mereka harus sertakan," imbuh Surya.
Menurut Surya, penanganan pandemi Covid-19 menjadi ujian bangsa yang memerlukan disiplin pribadi dan
disiplin nasional.
Etos yang masih lemah perlu dibangun
secara terus menerus.
"Kita juga berhadapan dengan
realitas tingkat disiplin, disiplin pribadi dan disiplin nasional. Masalah
ekonomi, tidak ada pertumbuhan pun sudah satu kemenangan bagi kita dalam
menghadapi permasalahan ini," pungkasnya.
Dalam pertemuan itu, hadir Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri; Ketum Gerindra, Prabowo Subianto; Ketum Golkar, Airlangga
Hartarto; Ketum NasDem, Surya Paloh; Ketum PKB, Muhaimin Iskandar; dan Ketum PPP, Suharso
Monoarfa.
Pertemuan tersebut juga dihadiri Ketum
PAN, Zulkifli Hasan. [dhn]