Begitu mengetahui dan menerima sisi diri yang lain, rasa percaya diri akan segera meningkat.
3. Gaya berbicara dan bahasa
Baca Juga:
Mau Terlihat Karismatik agar Tak Diremehkan Orang lain? Lakukan 5 Sikap Ini!
Jangan pernah merendahkan diri sendiri. Ketika berbicara dengan pelan atau ragu-ragu atau terus meminta maaf karena berbicara, itu menurunkan kepercayaan diri dan membiarkan orang lain juga melihat kita sebagai orang yang lemah.
Bahkan kata-kata atau kalimat tertentu seperti “Saya mungkin salah”, “Saya hanya beruntung” dan sebagainya, itu hanya menambah rendahnya rasa percaya diri.
Hentikan semua itu, karena orang yang sebenarnya salah pun akan berkata dengan begitu percaya diri. Jadi mengapa merendahkan diri sendiri?
Baca Juga:
4 Zodiak yang Rawan Mengalami Burnout di Tempat Kerja, Ada Leo hingga Scorpio
4. Pembicaraan diri dan visualisasi yang positif
Penting untuk memantau dialog batin, ganti keraguan diri dengan afirmasi positif. Visualisasikan kesuksesan dalam berbagai situasi dan bayangkan diri dengan percaya diri mengatasi semua rintangan dan tantangan tersebut.
Seiring waktu, latihan ini mengatur ulang otak untuk merespons secara positif pemicu stres. Ini membuat diri lebih percaya diri dan itu akan terlihat di tempat kerja.