WahanaNews.co | Hari pertama di Tahun Baru 2023 rasanya belum kumplit jika belum menikmati makanan lezat.
Dari berbagai sajian makanan, ada beberapa yang disebut-sebut dapat membawa keberuntungan.
Baca Juga:
YLKI Desak Regulasi Wajib, Konsumen Harus Tahu Bahaya Lemak Trans di Makanan
Setidaknya, delapan makanan ini tidak sulit ditemukan dan cocok disantap bersama orang terkasih di tanggal 1 Januari 2023.
1. Sayuran berdaun hijau
Warna hijau melambangkan keberuntungan. Lihat saja semanggi berdaun empat hingga perhiasan batu giok, semuanya berwarna hijau.
Baca Juga:
BPOM Perkenalkan Regulasi Baru untuk Jamin Keamanan Konsumen Daring
Pilihlah sepiring sayuran berdaun hijau seperti kangkung, bayam, kacang hijau atau kubis Brussel untuk memulai tahun 2023 dengan menu makanan sehat.
2. Mie
Di banyak negara di Asia, orang makan mie pada hari Tahun Baru untuk memperpanjang umur.
3. Kubis
Di Jerman, Irlandia, dan sebagian Amerika Serikat, kubis diasosiasikan dengan keberuntungan karena warnanya yang hijau menyerupai uang.
4. Ikan
Orang-orang di beberapa negara mengaitkan ikan dengan perayaan Tahun Baru karena binatang itu berenang ke satu arah, yaitu maju.
Sebagian lain menilai, ikan melambangkan kelimpahan karena sudah mahir berenang sejak lahir.
5. Lentil
Berbentuk menyerupai uang koin, lentil disantap di seluruh Italia pada Tahun Baru untuk membawa keberuntungan.
6. Delima
Sering dikaitkan dengan kelimpahan dan kesuburan, buah delima menjadi makanan favorit di Turki dan negara-negara Mediterania lainnya sebagai tanda keberuntungan.
7. Kacang polong bermata hitam
kacang polong mata hitam kacang polong mata hitam
Kacang polong bermata hitam diyakini membawa kemakmuran, terutama jika disajikan bersama sawi hijau. [rgo]