WahanaNews.co, Jakarta - Tarif termurah di Hotel Sultan Jakarta dibanderol Rp 1,4 juta untuk deluxe room yang bisa diinapi oleh dua orang. Sedangkan harga termahal tembus Rp 84,7 juta untuk kamar kelas Presidential Suite dengan maksimal enam tamu.
Kamar ini mencakup area seluas 800 meter persegi, dilengkapi dengan ruang tengah yang besar, ruang makan pribadi, teras yang luas, serta kolam renang di luar ruangan.
Baca Juga:
Pengusaha Hotel Ungkap Kendala Investasi di Daerah, Termasuk IKN: Modal Bank Sulit
Tempat ini cocok untuk menyelenggarakan pesta pribadi atau acara khusus lainnya. Selain kelas deluxe dan Presidential Suite, terdapat beberapa jenis kamar lain yang tersedia.
Berikut perincian lengkap tarif kamar hotel Sultan Jakarta per 1 Oktober 2023
1. Deluxe Room mulai Rp 1,4 juta
2. Grand Deluxe mulai dari Rp 1,6 juta
3. Executive Room mulai dari Rp 2 juta
4. Lagoon Suite mulai Rp 2,6 juta
5. Lanais 1 Bed Room mulai Rp 2,8 juta
6. Lanais 2 Bed Room mulai Rp 5 juta
7. Apartment 2 Bed Room mulai Rp 3,6 juta
8. Apartment 3 Bed Room mulai Rp 4,5 juta
9. Royal Suite 2 Bed Room mulai Rp 6 juta
10. Presidential Suite Rp 84,7 juta
Baca Juga:
Jokowi Resmikan Peletakan Batu Pertama Hotel Swasta di IKN
The Sultan Hotel & Residence Jakarta adalah hotel bintang lima dengan sentuhan kerajaan Jawa, cocok untuk perjalanan bisnis maupun liburan di Jakarta.
Di laman resminya disebutkan profil Sultan Residence Jakarta adalah properti yang menggabungkan kenyamanan hidup apartemen modern dan memiliki warisan panjang dan bereputasi baik sejak pertama kali dibuka pada tahun 1987, terletak di Senayan, persimpangan strategis Pusat Bisnis Jakarta.
Sultan Residence Jakarta dikelilingi oleh taman lanskap yang luas, menawarkan berbagai unit mulai dari apartemen 2 kamar tidur hingga apartemen unit duplex yang memiliki luas rata-rata 200 meter persegi, dilengkapi dengan lapangan tenis, jalur jogging sepanjang 500 meter, pusat kebugaran, keranjang.