Pria asli Jambi ini juga sempat
menempuh pendidikan militer di Pangkalan Angkatan Udara Maxwell (Maxwell Air Force Base), Alabama,
Amerika Serikat (AS).
Saat menjalani pendidikan pada 2014, Hendra
mendapatkan pengalaman yang sangat berharga di Negeri Paman Sam.
Baca Juga:
Heboh Kabar Rusia Bangun Pangkalan di Papua, Ini Fakta Mengejutkan di Baliknya
Salah satunya, saat Hendra mendapat tantangan (challenge) dari
para anggota Angkatan Udara AS (US Air
Force).
Sebuah video berdurasi 52 detik
diunggah Hendra pada 23 Desember 2020 lalu.
Video itu menunjukkan Hendra
dikelilingi lebih dari 10 tentara AS, dalam posisi seperti hendak mengeroyok.
Baca Juga:
2.819 Personel Gabungan TNI-Polri Siap Amankan Laga Persija Vs Persebaya di GBK
Apalagi, dua orang di antaranya
memegangi tangan Hendra di kedua sisi.
Jangan salah sangka, ternyata kedua
tentara AS yang memegangi Hendra itu justru jadi pelindung, agar Hendra tak jatuh.
Pasalnya, salah seorang
tentara AS kemudian menyetrum Hendra dengan menggunakan taser gun, atau senjata kejut listrik,
dari arah belakang.