Najwa Shihab pun merasa bahwa gaya mewah atau hedon di kalangan polisi ini memang menjadi pertanyaan oleh masyarakat sipil. Mereka kerap kali muncul saat konferensi pers dengan mengenakan outfit atau pernak pernik yang memiliki harga fantastis.
Menurut Nana, pertanyaan yang kerap diajukan masyarakat wajar lantaran gaya mewah itu tak sesuai dengan pendapatan polisi. Tak heran jika banyak yang heran apakah uang tersebut diperoleh dari cara yang halal atau tidak.
Baca Juga:
Tolak Jadi Timses Anies-Muhaimin, Najwa Shihab: Saya Tetap Independen
"Maksudku problemnya adalah ketika pejabat-pejabat ini, kita tahu gaji lo tuh berapa dan nggak matching gaya hidup mewahnya, dengan pendapatan hidup mereka, jadi kan wajar orang bertanya-tanya… halal nggak sih duit lo, ya kan," ungkapnya.
Cerita serupa juga pernah terjadi pada akhir 2021 lalu. AKBP Agus Sugiyarso saat itu dicopot jabatannya sebagai Kapolres Tebing Tinggi setelah video sang istri pamer uang viral di media sosial.
Diketahui bahwa yang dipamerkan itu rupanya uang arisan rutin Polres Tebing Tinggi. Peristiwa ini dibagikan oleh akun TikTok @cimot_512 pada 2 November, yang kemudian viral.
Baca Juga:
Presenter Najwa Shihab Perankan Nani Wijaya di Film Sri Asih
Najwa Shihab sepertinya sudah geram dengan sikap aparat kepolisian.
"Halal gak sih duit lu," sambung Najwa Shihab.
Tak sampai di situ, Najwa juga sentil seorang polisi yang melakukan jumpa pers mengenakan cincin mewah seharga milaran.