WahanaNews.co| Akibat
mengganggu dan mengejek kawanan gajah yang sedang melintas, seorang pria di
India tewas usai diinjak seekor gajah. Insiden mengerikan ini terjadi di Assam,
sebuah desa di timur laut India pada Minggu (25/7) lalu.
Baca Juga:
Zimbabwe dan Namibia Terpaksa Bantai Ratusan Gajah untuk Atasi Krisis Pangan
Kala itu, penduduk desa tengah menunggu kawanan gajah
selesai menyeberangi jalan dua arah. Para penduduk mulai membuat suara keras
untuk mengalihkan perhatian kawanan gajah tersebut yang sedang bermigrasi.
Beberapa orang bahkan terlihat mencoba mendekatinya.
Tiba-tiba, seekor gajah kehilangan ketenangannya dan
berbalik arah ke penduduk desa dan mengejar mereka. Kerumunan itu pun berusaha
melarikan diri.
Tetapi nahas, seorang pria yang diidentifikasi sebagai
Pascal Munda, kehilangan keseimbangan dan terjatuh. Ia kemudian diinjak oleh
gajah tersebut hingga remuk dan tewas. Setelahnya sang gajah kembali ke
kawanannya.
Baca Juga:
Penggerakan Tim BKSDA Aceh dalam Penghalauan Gajah Perusak Rumah dan Kebun Penduduk
Peristiwa tersebut diabadikan dalam rekaman video, yang
dibagikan oleh petugas Dinas Kehutanan India Parveen Kaswan di akun Twitter-nya
pada Senin (26/7).
Menurut laporan International Business Time, korban
dilarikan ke rumah sakit setempat Golaghat Civil Hospital. Sayang, nyawanya tak
terselamatkan, karena ia sudah dinyatakan meninggal dunia saat sampai rumah
sakit.
Video berdurasi 45 detik itu menjadi viral di media sosial
dan telah mendapat lebih dari 10 ribu like dan sudah ditonton lebih dari 208.000 kali. Beberapa pengguna
Twitter turut ke bagian komentar untuk menyalahkan penduduk desa atas insiden
tersebut.