WahanaNews.co | "Sebagai perempuan Aceh, pantang
meneteskan air mata untuk orang yang telah syahid di medan perang. Bangkitlah
agar arwah ayahmu tenang. Perjuangan kita masih panjang. Wajib bagi kita
meneruskan semua ini," tutur Cut Nyak Dhien.
Nama
Cut Nyak Dhien tentu tak asing di telinga masyarakat Indonesia.
Baca Juga:
Sikapi Berbagai Isu Miring, Kemenko Polhukam Panggil Pengelola PIK
Ia
merupakan salah satu pahlawan nasional Indonesia yang berjuang menumpas
kolonialisme Belanda di Aceh pada abad ke-19.
Sebagai
tokoh penting dalam sejarah Tanah Air, sosok Srikandi dari Serambi Mekkah itu
kerap diabadikan dalam berbagai media.
Salah
satunya, film berjudul Tjoet Nja" Dhien
yang dirilis perdana pada 1988.
Baca Juga:
Jokowi dan Suara Parpol soal Amandemen UUD
Film Tjoet Nja" Dhien merupakan film epos
perjuangan Cut Nyak Dhien dalam mengambil-alih kepemimpinan suaminya, Teuku
Umar, yang tewas dalam penyergapan pada masa Perang Aceh melawan Belanda.
Sederet
artis ternama terlibat dalam film yang disutradarai Eros Djarot tersebut.
Sebut
saja, Christine Hakim yang berperan sebagai Cut Nyak Dhien, Slamet Rahardjo
sebagai Teuku Umar, Pitradjaya Burnama sebagai Panglima Laot, dan Rudy Wowor
sebagai Kapten Veltman.