Usai melantik Bupati mengucapkan selamat kepada sembilan pejabat yang mengalami rotasi dan promosi tersebut seraya berharap mampu mengemban jabatan baru.
"Saya ucapkan selamat kepada yang baru dilantik. Saya harapkan yang dilantik pada hari ini mampu mengemban amanah baru, baik sebagai Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama maupun sebagai Pejabat Fungsional Pengawas Sekolah Ahli Utama," kata Bupati.
Baca Juga:
Waspada Musim Hujan, PLN UP3 Sumedang Minta Masyarakat Bijak Gunakan Listrik
Bupati berharap, para pejabat yang baru dilantik bisa mengutamakan bekerja dengan penuh keikhlasan dan menjadikan jabatan sebagai sebuah amanah, bukan sebuah tujuan, agar hasilnya dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kabupaten Sumedang.
"Semoga para ASN ini selaku profesional mampu melaksanakan tugas pelayanan publik, tugas pemerintahan, serta tugas pembangunan secara optimal," imbuhnya.
Sejalan dengan itu, Bupati berpesan agar masing-masing bisa secepat mungkin menyesuaikan diri di unit kerjanya masing-masing serta bisa memanfaatkan perkembangan teknologi dan informasi dalam kinerjanya.
Baca Juga:
KPU Sumedang Gelar Simulasi Pemilu 2024, Siapkan 2.012 TPS untuk Pertarungan Elektoral
"Segera bekerja, melakukan langkah-langkah kebijakan, serta melakukan pembenahan terkait pelaksanaan program dan kegiatan sehingga dapat berjalan sesuai dengan sasaran dan waktu yang telah ditentukan. Khusus untuk Pejabat Fungsional Pengawas Sekolah Ahli Utama yang hari ini diambil sumpahnya, agar bisa menjadi pemicu peningkatan kinerja, khususnya dalam upaya mencerdaskan kehidupan anak bangsa," ucap Bupati. [sdy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.