WAHANANEWS.CO, TANJUNGPINANG - Seorang anggota TNI Angkatan Laut (AL) meninggal dunia akibat adanya keributan yang terjadi di sebuah tempat hiburan malam di Jalan Baru Dompak, Tanjungpinang, Minggu (23/2/2025) sekitar pukul 01.00 WIB dini hari.
Diketahui korban meninggal dunia berinisial JDL yang mengalami luka tusukan. Tak hanya itu, dua anggota lainnya turut mengalami luka-luka.
Baca Juga:
Cekcok Antrean SPBU di Bandar Lampung, Sopir Pajero Tusuk Kondektur Damri
Saat ini, peristiwa tersebut telah ditangani oleh pihak TNI AL. Korban berinisial Serda JDL, anggota Sintel Koarmada I, meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit setelah terlibat keributan di tempat hiburan malam (THM) Cafe Lekko, Jalan Baru Dompak, Tanjungpinang.
Serda JDL mengalami luka tusukan akibat benda tajam dan meninggal dunia dalam perjalanan menuju RSUP Tanjungpinang.
Kepala Dinas Penerangan Koarmada I Kolonel Laut (P) Yoni Nova Kusumawan juga menerangkan jika dua rekan Serda JDL terluka akibat benda tajam, yakni inisial Sertu SE mengalami luka di bagian bawah ketiak sebelah kanan dan Serda R mengalami luka-luka di bagian jari tangan sebelah kiri.
Baca Juga:
Seorang Pria Tewas Dituduh Berselingkuh, Ditikam Setelah Percekcokan di Bengkel Ciracas
Diduga Serda JDL terlibat keributan dengan orang tidak dikenal. Namun, dari keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian, personel TNI AL itu terlibat keributan dengan personel Kompi Markas Batalyon Infanteri 136/Tuah Sakti.
"Untuk saat ini (kejadian) sudah ditangani pihak Pomal," ujar Yoni dikutip dari republika.co.id, kemarin.
Sementara itu, Kepala Dinas Penerangan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IV Mayor Rio Aditya juga membenarkan peristiwa tersebut. Namun, pihaknya belum menerima fakta resmi kronologi kejadiannya.