WahanaNews.co | Arsadianto Rachman atau biasa dikenal sebagai Anto Rachman, terpilih kembali sebagai Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Riau.
Anto Rachman kini menjadi Ketua MPW PP Riau dengan masa bakti 2022-2027. Pelantikan tersebut langsung dihadiri oleh Wakil Ketua Umum Majelis Pimpinan Nasional (MPN) PP, Ahmad Ali, di Hotel Labersa, Sabtu (19/2/2022).
Baca Juga:
Ridwan Kamil Sampaikan Terima Kasih atas Dukungan Pemuda Pancasila di Pilkada DKI Jakarta
Untuk struktur organisasi MPW PP Riau sendiri yaitu Sekretaris dipimpin oleh Victor Yonathan, Bendahara Bonar Saragi, Wakil Ketua I Organisasi Fran Rizal, Wali Ketua II Kesejahteraan Sosial M. Nasir, Wakil Ketua III Perekonomian dan Industri Mangapul Hutahaena, dan Wakil Ketua IV Pembinaan dan Pemberdayaan Cabang Kiki.
Setelah dilantik, Anto Rachman mengucapkan terimakasih kepada teman-teman Majelis Pimpinan Cabang (MPC) yang masih mempercayai dirinya untuk menjadi Ketua MPW.
"Saya kembali ditunjuk menjadi ketua yang ke-4 kalinya. Tugas ini sangat berat buat saya karena ini adalah masa transisi saya untuk mengurus PP di Riau ini," ujar Anto.
Baca Juga:
Sekretaris Pengurus Pusat BPPH Pemuda Pancasila Apresiasi Peluncuran Aplikasi Kita Pancasila: Terobosan Baru
Ia juga minta kepada pengurus yang baru dilantik, setelah pelantikan agar pengurus PP Riau yang barus harus aktif dalam organisasi.
"Karena saya nanti akan buat sanksi, apabila pengurus tidak aktif dalam keorganisasian akan saya reshuffle dalam kepengurusan," tegasnya.
Ia berharap di era milenial ini, dirinya bisa menyesuaikan dengan kondisi PP. Ia juga mengucapkan terimakasih kepada pengurus PP Riau yang telah berbakti pada tahun 2017 hingga tahun 2022.