WAHANANEWS.CO, Jakarta - Seorang remaja perempuan berinisial RNA (19) meninggal dunia akibat tersengat listrik di Perumahan Taman Wisma Asri, Teluk Pucung, Bekasi Utara, Kota Bekasi, pada Selasa (4/3/2025).
Insiden terjadi ketika ayah RNA, AH, tengah menggunakan pompa air untuk menyedot banjir yang merendam rumah mereka.
Baca Juga:
Warga Bekasi Keluhkan Bau Gas, Bensin dan Oli yang Menyengat
"Namun, kabel dari pompa air tersebut mengalami korsleting," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi dalam keterangannya, Kamis (6/3/2025).
Selain RNA, kedua orangtuanya, AH dan NYA, juga tersengat listrik dalam peristiwa tersebut.
"Untuk kedua orangtuanya masih hidup," tambah Ade Ary.
Baca Juga:
Diduga Korban Tabrak Lari, Mayat Bocah 6 Tahun Depan Warung di Bekasi
Namun, kondisi terkini orangtua korban belum diketahui.
Kasus ini kini ditangani oleh Polsek Metro Bekasi Utara untuk penyelidikan lebih lanjut.
Sementara itu, banjir yang terjadi pada Selasa (4/3/2025) merendam delapan dari 12 kecamatan di Kota Bekasi. Selain permukiman warga, banjir juga menggenangi jalan, sekolah, hingga pusat perbelanjaan.
[Redaktur: Rinrin Kaltarina]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.