WahanaNews.co | Bocah kelas 3 SD, berinisial IHM, di Jawa Barat ditemukan tak bernyawa di rumahnya dengan luka bakar di bagian dada.
Korban meninggal diduga karena ponsel yang dipakainya meledak.
Baca Juga:
Sampah Bukan Lagi Limbah, Ciamis Bukukan Rekor Daur Ulang Tertinggi di Indonesia
Peristiwa nahas itu terjadi di Desa Kiarapayung, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (3/8/2022) siang. Kejadian ini menggegerkan warga Rancah dan sekitarnya.
Kepala Desa Kiarapayung Dedi membenarkan kejadian ini.
Menurut keterangan orang tuanya, sang anak pulang dari sekolah pada siang hari. Kemudian ia mengecas ponsel sambil memainkannya dan tiduran.
Baca Juga:
Marak Penipuan di Program MBG, Bey Machmudin Serukan Kewaspadaan
Pada di bagian dada anaknya pun terdapat luka bakar cukup besar seukuran telapak tangan. Seketika itu R langsung histeris karena anaknya sudah meninggal dunia.
"Awal kejadiannya, anak pulang sekolah, lalu ibunya ke warung mencari makanan. Kejadian sekitar pukul 14.00 WIB. Keadaannya meninggal dunia," ujar Kepala Desa Kiarapayung Dedi, Kamis (4/8/2022)
Dedi menduga korban meninggal dunia karena ponsel yang biasa dipakai bocah itu meledak.