WahanaNews.co | Sebagai Upaya menjaga dan melestarikan ilmu bela diri asli Bangsa, Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Purwakarta menggelar Kejuaraan Pencak Silat Bupati Cup Purwakarta Open 2022, Senin, 26 Desember 2022.
Kejuaraan yang digelar di GOR KONI Purnawarman itu dibuka langsung Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika dan dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Purwakarta serta Pengurus Provinsi IPSI Jawa Barat.
Baca Juga:
Kejaksaan Negeri Padang Terima Uang Pengganti dari Terpidana Kasus Korupsi KONI
Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengatakan, kejuaraan pencak silat Bupati Cup Purwakarta 2022 ini bertujuan untuk memberikan wadah penyaluran bakat, minat dan prestasi atlit.
“Alhamdulillah kalau tidak salah ini adalah turnamen kedua, setelah IPSI dibawah kepemimpinan Bapak Haji Arif Kurniawan. Saya juga berterima kasih dan memberikan apresiasi serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada panitia penyelenggaran dan IPSI Kabupaten Purwakarta yang telah menyelenggarakan kegiatan ini,” ucap Wanita yang akrab disapa Ambu Anne itu..
Ambu Anne berharap, kegiatani ini dapat berjalan dengan sukses dan lancar sehingga bisa memperoleh bibit-bibit baru atlet pencak silat berprestasi yang berasal dari daerahnya.
Baca Juga:
Pendirian BAKI Disambut Positif sebagai Badan Penyelesaian Sengketa Olahraga Tunggal di Indonesia
“Saya harap kegiatan seperti ini bisa menjadi agenda tahunan dan dilaksanakan paling sedikit dua kali dalam setahun untuk mempersiapkan atlet yang benar-benar siap terjun sampai level nasional bahkan internasional,” ungkap Ambu Anne.
Ambu Anne menyampaikan harapan agar seluruh atlet dapat bertanding dengan maksimal dan tetap mengedepankan sportivitas.
“Junjung tinggi nilai sportifitas dalam pertandingan. Dalam arena kita boleh beradu menunjukan yang terbaik tapi keluar dari arena, kita semua adalah saudara. Kalah menang itu biasa yang penting kebersamaannya,” Ucapnya.